Headlines News :
Home » » Nyaman Touring bersama Motor Bag

Nyaman Touring bersama Motor Bag

Written By Putra Daerah Pekanbaru on Wednesday, January 4, 2012 | 8:19 PM


Info dari TribunPekanbaru.
Laporan Fernando

PEKANBARU,TRIBUNPEKANBARU.COM- Kenyamanan adalah hal nomor satu yang harus dimiliki oleh para pengendara sepeda motor (biker). Terutama saat touring atau mengendarai motor untuk menempuh jarak yang jauh. Oleh sebab itu, biker pasti harus memiliki panel khusus bagi barang bawaannya. Sehingga tidak mengganggu biker saat berkendara.

Bila selama ini biker menggunakan panel Motor Box di bagian belakang motor, maka kini biker bisa memilih menggunakan Motor Bag untuk menyimpan barang bawaan mereka. Selain mempunyai harga yang ekonomis, Motor Bag juga bisa langsung menjadi ransel bawaan anda.

"Motor bag tidak hanya menjadi panel penyimpanan barang bagi motor. Tapi bisa langsung menjadi ransel bawaan saat touring," jelas Pemilik Stellarmoto, Achiel kepada Tribun, Rabu (04/01).

Dikatakan Achiel, Motor Bag memang lebih ekonomis bila dibandingkan dengan Motor Box. Apalagi penggunaan Motor Bag tidak membutuhkan bracket tambahan sebagai penetaknya.

Berbeda dengan penggunaan Motor Box yang harus memodifikasi bagian belakang motor guna pemasangan panel bracket. Pemasangan panel itulah yang membuat biaya Motor Box jadi lebih mahal. Sedangkan Motor Bag tidak membutuhkan panel tambahan sebagai penetaknya. Sehingga membuatnya lebih fleksibel dan ekonomis.

Penggunaan Motor Bag,  sebagai bagasi tambahan terutama untuk motor sporty sudah populer sejak tahun 2011. Apalagi saat ini produsen Motor Bag tak hanya berasal dari luar negeri. Tapi juga berasal dari dalam negeri. Salah satu Motor Bag produk dalam negeri ialah 7 Gear.

Menurut Achiel, saat ini masih banyak biker di Pekanbaru yang masih memilih menggunakan Motor Bok dibanding Motor Bag. Padahal Motor Bag lebih fleksibel. Bahkan bisa menjadi tas bawaan anda saat touring. (Cr10)
Share this article :

0 comments:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Putra Daerah Pekanbaru - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger